SEMARAK KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA KE-80 TAHUN 2025

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, SDN 2 Selowogo turut serta meramaikan berbagai kegiatan yang diselenggarakan di tingkat Kecamatan Bungatan. Banyak kegitan yang dilaksanakan salah satu kegiatan yang menjadi sorotan adalah lomba panahan antar-sekolah dasar yang berlangsung meriah dan penuh semangat persaingan sehat. Kegiatan lomba panahan ini tidak hanya sekedar ajang perlombaan, tetapi juga sebagai sarana menanamkan nilai-nilai sportivitas, ketelitian, serta konsentrasi kepada para siswa.

Selasa, 19 Agustus 2025 merupakan jadawal perlombaan panahan di tingkat kecamatan lomba ini dilaksanakan di SDN 3 Selowogo, kepala sekolah dan guru bahkan orang tua dari siswa yang mewakili perlombaan panahan ini ikut serta dalam memberikan dukungan terhadap siswa yang menjadi peserta lomba. Persiapan dilakukan sejak jauh-jauh hari, mulai dari latihan rutin hingga pembinaan mental agar anak-anak siap menghadapi perlombaan dengan percaya diri.

Adapun harapan dalam lomba panahan ini dapat menumbuhkan kecintaan siswa terhadap olahraga, sekaligus membentuk generasi yang sehat, berkarakter, dan berprestasi. Momentum HUT Kemerdekaan RI ke-80 ini menjadi pengingat bahwa perjuangan tidak hanya di medan perang, tetapi juga dalam meraih prestasi di bidang pendidikan dan olahraga.